Hallo ~
Kali ini saya post tentang Band Jepang kesukaan saya, namanya SCANDAL (ditulis dengan huruf kapital semua). Baru kali ini saya nge-fans dengan Band tapi semua personilnya, bukan cuma vokalnya saja, atau gitarisnya, atau yang cakepnya saja. SCANDAL sendiri menurut saya kompak, dan keren banget. SCANDAL tahun 2013 pernah ke Indonesia, namun sayang, saya belum tahu tentang SCANDAL, dan rasanya jika SCANDAL tahun depan tour lagi, saya akan menontonnya, dan bahkan mengajukan sebagai Band pembuka konsernya di Indonesia, dan semoga fans SCANDAL di Indonesia semakin banyak juga. Berikut sedikit tentang SCANDAL BAND.
SCANDAL (スキャンダル) (ditulis dengan huruf kapital semua) adalah grup band pop/rock dari Osaka, Jepang,
yang semua anggotanya adalah perempuan yaitu Haruna Ono, Tomomi Ogawa,
Mami Sasazaki, dan Rina Suzuki. SCANDAL dibentuk sejak mereka duduk di
bangku SMA dan kini semuanya telah lulus namun dalam setiap penampilanya
identik dengan kostum seragam SMA. SCANDAL memproklamirkan diri mereka
sebagai "Grup Gadis Pop Rock Jepang Terkuat", SCANDAL sangat energik,
terutama karena Haruna yang tertua dan pemimpin band, membagi vokal
dengan tiga anggota lainnya, agar tidak terfokus pada satu gadis
tertentu dan membagi pusat perhatian, tapi biasanya vokal Haruna dan
Tomomi yang paling menonjol.
Sebuah catatan menarik tentang band ini adalah cara yang unik dalam mempromosikan band mereka. Karena mereka adalah penggemar anime dan manga
Jepang, mereka ingin diwakili dalam bentuk anime, mengubah setiap
anggota menjadi karakter anime. SCANDAL dalam bentuk animasi ini adalah
fitur pada serangkaian video promosi yang tersedia di situs web dan blog
yang kemudian juga dijual dalam bentuk DVD. Sebelum begitu terkenal di
Jepang dan masuk major label, band ini bahkan sudah tampil di acara
festifal budaya Jepang di Amerika Serikat dan Perancis.
Semua personil punya kelebihannya sendiri menurut saya, yang pertama :
Nama Panggung: RINA
Nama Asli: Suzuki Rina (鈴木理菜)Tanggal Lahir: 21 Agustus 1991
Tempat Lahir: Nara Prefecture, Japan
Golongan Darah: B
Tinggi Badan: 160 cm
Instrumen: Drums, piano
Pendidikan: Sakai Girls’ High School (2007–2008), Tokyo high school (2008–2010)
Nama Asli: Suzuki Rina (鈴木理菜)Tanggal Lahir: 21 Agustus 1991
Tempat Lahir: Nara Prefecture, Japan
Golongan Darah: B
Tinggi Badan: 160 cm
Instrumen: Drums, piano
Pendidikan: Sakai Girls’ High School (2007–2008), Tokyo high school (2008–2010)
- Bisa memainkan piano. dan sudah memainkannya sejak umur 3 tahun.
- Bisa memasak.
- Memiliki dua adik perempuan dan satu adik laki-laki. dia adalah yang tertua. Salah satu saudara perempuannya bernama Suzuki Natsuna(鈴木夏菜).
- Anggota yang paling akhir bergabung dengan grup.
- Pernah mengatakan sekali di salah satu interview kalau dia tidak mempunyai nomor laki-laki.
- Ingin dipanggil RINAX
- Akan suka bekerja di McDonald’s, bar, atau Maid Cafe karena dia ingin melayani orang2 di restoran.
- Menyukai Film Fantasi dan Romantis.
- Mengoleksi Garam Mandi.
- Dia menyukai Bagel.
- Dia menyukai susu kedelai, khususnya rasa strobery dan almond.
- Dia akan mengencani cowok yang memainkan gitar dengan baik
- Percaya pada Alien
- Menamai drumnya Angelina/Angie.
- Memiliki dua adik perempuan dan satu adik laki-laki. dia adalah yang tertua. Salah satu saudara perempuannya bernama Suzuki Natsuna(鈴木夏菜).
- Anggota yang paling akhir bergabung dengan grup.
- Pernah mengatakan sekali di salah satu interview kalau dia tidak mempunyai nomor laki-laki.
- Ingin dipanggil RINAX
- Akan suka bekerja di McDonald’s, bar, atau Maid Cafe karena dia ingin melayani orang2 di restoran.
- Menyukai Film Fantasi dan Romantis.
- Mengoleksi Garam Mandi.
- Dia menyukai Bagel.
- Dia menyukai susu kedelai, khususnya rasa strobery dan almond.
- Dia akan mengencani cowok yang memainkan gitar dengan baik
- Percaya pada Alien
- Menamai drumnya Angelina/Angie.
yang kedua :
Nama : Ogawa Tomomi (小川ともみ) dikenal dengan nama Tomomi, Timo.
Lahir :
prefektur Hyogo, 31 Mei 1990.
Golongan darah : A
Tinggi badan 157 cm
Tomomi berperan sebagai bassist dan vokalis.
Tomomi mempunyai penampilan yang imut, dia lah penulis lirik dari sebagian besar lagu-lagu Scandal. Kemampuannya cukup mengagumkan (untuk orang yang belajar alat musik selama 1,5 tahun) Rentang vokalnya lebih luas dan memberikan sensasi yg berbeda dibanding vokal Haruna. Dia bisa menyanyikan nada rendah dan juga nada tinggi dengan baik sekali. Penampilannya di atas panggung menyenangkan. Tomomi terlihat riang dan seringkali berlarian ke sana kemari di atas panggung untuk menghibur para penonton.
yang ketiga :
Ono Haruna (小野春菜)
dikenal dengan nama Haruna,
Haru, Haru-tasu.
Lahir di prefektur Aichi, 10
Agustus 1988. Golongan darah A, tinggi badan 153 cm. Haruna memegang
posisi sebagai vokal utama, dan ritem gitar.
Sebelum yang lainnya menjejakkan kaki di dunia hiburan, Haruna telah lebih dulu memulainya. Haruna telah tampil dalam film Backdancers (2006) sebagai Mika. Haruna juga adalah penari dari kelompok Super Tigers yang mengiringi Mayu dalam PV-nya, My Generation. Meski berbakat sebagai penari, tapi semenjak disarankan untuk belajar menguasai alat musik, Haru akhirnya memilih karir sebagai musisi. Terkadang bakat menarinya ia salurkan dalam PVnya SCANDAL
Nah yang terakhir yang keempat :
Sasazaki
Mami (笹崎麻美) dikenal dengan panggilan Mami,
Mami-tasu atau Tasupo. Lahir di prefektur Aichi, 21 Mei 1990. Golongan darah
AB, tinggi badan 161 cm. Mami memegang posisi sebagai lead gitar, dan back vokal.
Tunggu postingan selanjutnya tentang Biodata masing-masing personil.Untuk yang ini sekian dulu. Terima kasih !
Arigatou~
Cr. Scandalmania , scandal-4, scandalous